Smart SIM merupakan
trobosan terbaru dibidang pelayanan lalu lintas, begitu juga Aplkasi Sim Online
yang digunakan untuk Pendaftaran SIM baru dan Perpanjangan secara Online.
Dengan Mengakses http://sim.korlantas.polri.go.id/
masyarakan bisa melakukan Registrasi dengan cara mengisi data pribadi kemudian
akan mendapatkan Kode Pembayaran Reghistrasi yang digunakan untuk melakukan
pembayaran di Bank / online kemudian ditunjukkan kepada petugas untuk diproses.
Mulai tanggal 22
September 2019 Sudah bisa digunakan oleh masyarakat. Penggunaan SIM lama tetap
berlaku sampai batas waktu perpanjangan yang kemudian di ganti dengan smart
SIM. Fungsi lain dari smart SIM juga bisa digunakan untuk E – Money atau Uang
Elektronik yang dapat digunakan untuk melakukan traksaksi belanja. Smart SIM sudah tersedia di 34 polda, 456 satuan satuan admistrasi,
378 layanan sim keliling, dan 55 gerai layanan sim, Untuk Biayaadministrasi
tetap sama dengan SIM lama.
Kemajuan Teknologi sangat
pesat dan sulit untuk dikendalikan, masyarakat ditutut untuk sadar teknologi.
Satu – persatu pelayan pemerintah sudah beralih menggunakan teknologi digital,
salah satunya adalah Smart SIM dan Aplikasi SIM online yang di
luncurkan oleh Korps Lalu Lintas Polri, Smart SIM di buat salah satunya untuk
mempermudah kepengurusan SIM baru dan Perpanjangan SIM bagi masyarakat disisi lain Smart SIM dapat
juga digunakan untuk melakukan Pembayaran atau bisa di sebut E – Money.
Dengan
diluncurkannya Smart SIM tentunya masyarakat dituntut untuk sadar akan
teknologi karena dalam kehidupan sehari – hari masyarakat tidak bisa lepas dari
kendaraan untuk melakukan aktivitas , sesuai aturan Korps Lalu Lintas Polri setiap pengendara kendaraan bermotor wajib
memiliki SIM. Dengan demikan masyarakat
harus bisa mengunakan SMART SIM sesuai dengan fungsi yang telah diluncurkan.
SMART
SIM dan Aplikasi SIM Online akan menimbulkan dampak positif di kalangan
masyarakat kalangan atas maupun menengah kebawah. Biaya yang dikeluarkan untuk
membuat ataupun memperpanjang SIM tidak ada perubahan, tetap sama dengan SIM
yang lama.
Pelayan
SIM tentunya akan semakin mudah dan cepat, pelayanan SIM yang dulunya terkesan
susah dan lama dimata masyarakat, sekarang gagasan itu sudah tiada lagi.
Aplikasi SIM Online akan memudahkan masyarakat dalam hal administrasi kepengurusan
SIM.
0 on: "Pengaruh Smart SIM dan Aplikasi SIM Online Bagi Masyarakat"